Ustaz Abdul Somad dan Ayana Moon Didoakan Berjodoh, Setuju?
Selebgram Ayana Moon membuat heboh jagad warganet. Nama Ustaz Abdul Somad terseret dalam kehebohan tersebut. Memang ada apa sih?
Ayana Moon dan Ustaz Abdul Somad menjadi perbincangan warganet setelah muncul foto keduanya di akun Instagramnya Ayana, yakni @xolovelyayana. Dalam foto tersebut, terlihat Ayana yang mengenakan hijab putih dan dress bermotif floral memberikan buku berjudul ‘Ayana Journey to Islam’ kepada UAS yang mengenakan kemaja putih dan mengenakan kaus hitam di luar plus peci hitam.
Buku tersebut adalah kisah perjalanan Ayana masuk Islam. Ayana Moon dikenal sebagai selebgram Korea Selatan yang memutuskan untuk menjadi seorang mualaf. Diketahui, foto tersebut diambil saat keduanya mengisi acara Islamic Book Fair di Jakarta Convention Center pada Minggu, 1 Maret 2020, lalu.
Dalam keterangan fotonya, Ayana Moon mengungkapkan kebahagiaannya bisa bertemu UAS.
“Akhirnya saya bisa bertemu Ustadz Abdul Somad. Sebenarnya saya ingin sekali bertemu Ustadz sejak dulu tapi belum diberi kesempatan. Saya merasa terhormat bertemu dan bisa memberi buku saya untuk Ustadz Abdul Somad. Terima kasih saya sudah diizinkan foto bersama @ustadzabdulsomad_official,” tulis Ayana.
Dalam tayangan YouTube Refly Harun pada 7 Juni 2020, UAS yang kini berstatus duda usai bercerai dengan Mellya Juniarti menjelaskan fakta di balik fotonya dengan Ayana Moon hanyalah kebetulan. Keduanya juga tidak saling berkomunikasi sejak pertemuan pertama mereka. Meski begitu, Refly Harun mendoakan agar UAS dan Ayana Moon berjodoh.
“Jodohkan di tangan yang Maha Kuasa. Mudah-mudahan Ayana Moon mendengarkan ini kan,” kata Refly Harun dikutip umma dari okezone.com, Jumat (12/6/2020).
UAS yang juga Doktor Oumdurman Islamic University, Sudan, itu menjelaskan, dirinya bertemu Ayana Moon saat keduanya sama-sama mengisi acara Islamic Book Fair di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, beberapa bulan lalu.
“Saya presentasi bedah buku di Islamic Book Fair di Jakarta. Setelah presentasi, ada orang mau menyerahkan buku ke saya, mau foto. Itulah Youtubers dan Selebgram Ayana Moon. Lalu foto. Hanya itu saja. Enggak lebih,” kata UAS.
Merespons penjelasan UAS, Refly Harun justru seolah turut mengharapkan perjodohan tersebut menjadi nyata adanya.
“Tapi ‘kan kalau Tuhan menjadikan jodoh Ustadz ‘kan enggak apa-apa juga?” ujarnya sambil tertawa.
Seraya menahan tawa, UAS menjawab, “Bang Rafly nampaknya mincing-mancing juga itu.”
Rafly lantas lantas mengucapkan, “jodoh kan di tangan yang Maha Kuasa, Tadz. Ya mudah-mudahan Ayana Moon mendengarkan ini ‘kan.”