Tayangan Malam Ini: Gerak-gerik Diawasi, Rendy Akhirnya Masuk Perangkap Aldebaran - Beranda Selebritis

Tayangan Malam Ini: Gerak-gerik Diawasi, Rendy Akhirnya Masuk Perangkap Aldebaran

Bocoran Ikatan Cinta hari ini Rabu, 15 Desember 2021.

Bocoran Ikatan Cinta hari ini Rabu, 15 Desember 2021. /RCTI

Kecurigaan Aldebaran kepada asistennya, yaitu Rendy akan semakin memuncak dalam sinetron Ikatan Cinta malam ini Rabu, 15 Desember 2021.

Aldebaran sebelumnya yang melabrak Rendy dengan wanita bukan Jessica merasa masih perlu mengawasi gerak-gerik Rendy dan rela melakukan apapun untuk membongkar identitasnya.

Aldebaran bahkan menyiapkan perangkap agar Rendy dapat berterus terang soal Jessica dan hubungannya yang membuat Aldebaran penasaran.

Gagal pergoki Rendy dan Jessica di mal, Aldebaran akhirnya menyusun rencana bersama Sanusi untuk mengetahui topeng asli dari Rendy.

Dalam acara 7 bulanan Andin, Aldebaran memikirkan siasat untuk menjebak Rendy dan Irvan.

Sebelumnya, Aldebaran tahu jika perempuan yang kepergok bersama Rendy adalah Felicia dan mereka bertemu tak sengaja, sehingga kecurigaannya terhadap sosok Jessica kian kuat.

Tak hanya itu, Aldebaran semakin mencurigai Rendy saat Andin menceritakan tentang Elsa yang mengatakan temannya memiliki tunangan bernama Ady, namun ternyata itu adalah Rendy.

Aldebaran semakin curiga pada Rendy dan tak segan-segan melakukan apapun jika Rendy terbukti mengkhianatinya.

Saat di acara 7 bulanan Andin, Aldebaran dengan sengaja mempertemukan Rendy dan Irvan. Sementara Andin menanyakan keberadaan Jessy kepada Irvan.

Entah kenapa, Aldebaran curiga jika Jessy yang selama ini dimasud adalah sekretaris Hartawan, yaitu Jessica dan Rendy bersekongkol dengan Irvan.

Namun sayang, Aldebaran tak bisa menemukan bukti Irvan bersekongkol dengan Rendy karena keduanya bak orang asing saat bertemu.

Namun, Rendy dan Irvan justru dicurigai oleh Sanusi saat tak sengaja berbicara dan menyebut nama Bella.

Tak hanya itu, Sanusi juga memergoki Rendy menelepon Jessica secara diam-diam.

Akankah Rendy jujur soal Jessica pada Aldebaran? Apa yang akan dilakukan Aldebaran saat tahu Rendy mengenal Jessica?

Temukan jawabannya hanya di sinetron Ikatan Cinta yang tayang pada malam ini Rabu, 15 Desember 2021 hanya di RCTI.***

Disclaimer: Sinopsis Ikatan Cinta ini hanya bersifat hiburan semata dan diolah dari berbagai sumber tak resmi, sehingga akan terdapat perbedaan dengan tayangan aslinya.


Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel