'Kenapa Sih Musti Pisah?', Astaga, Nyesek Banget! Belum Sepenuhnya Paham Tentang Arti Perceraian, Gading Marten Bak Dihujani Tombak saat Gempita Lontarkan Pertanyaan Menyayat Hati soal Gisella Anastasia
Setiap orang tentu saja tak ingin merasakan perceraian.
Perceraian sering kali menyisakan luka di hati masing-masing pasangan.
Tanpa sadar, sang anak pun harus merasakan luka yang sama.
Hal ini ternyata juga dialami aktor tanah air Gading Marten.
Memutuskan untuk bercerai dengan Gisella Anastasia, Gading Marten kebingungan saat Gempi menanyakan soal perpisahan.
Lalu bagaimana, ya?
Gading Marten mengaku jika putrinya belum sepenuhnya tahu perceraiannya dengan Gisel.
Gempi justru punya sebutan unik soal perpisahan orangtuanya.
Sejak 2019 lalu, Gading Marten telah bercerai dari Gisella Anastasia.
Keduanya hingga kini tak membeberkan alasan dibalik perceraian mereka.
Meski sudah berpisah, namun hubungan Gading dan Gisel masih terjalin dengan baik.
Hal itu terlihat saat keduanya bersama-sama mengurus anak semata wayang mereka, Gempita Nora Marten.
Komunikasi Gading dan Gisel memang terjalin dengan baik semata-mata demi tumbuh kembang sang anak.
Usut punya usut, rupanya Gempi belum sepenuhnya mengetahui jika kedua orangtuanya bercerai.
Uniknya, Gempi memberikan sebutan khusus lantaran kedua orangtuanya tak tinggal serumah lagi, yakni 'pisah kingdom'.
"Gempi itu nyebutnya adalah 'pisah kingdom'," kata Gading Marten, dilansir Tribun Style dari YouTube Kuy Entertainment pada Rabu, 10 November 2021.
Meski belum paham sepenuhnya, Gading memastikan akan memberitahu Gempi ketika sang putri sudah tumbuh dewasa.
"Memang dia pernah nanya 'kenapa sih musti pisah' gitu. Kita bingung jawabnya.