Laura Anna Meninggal Dunia, Sahabat Minta Doakan yang Terbaik - Beranda Selebritis

Laura Anna Meninggal Dunia, Sahabat Minta Doakan yang Terbaik


Selebgram Edelenyi Laura atau yang lebih dikenal sebagai Laura Anna(YouTube Deddy Corbuzier)

 Kabar duka datang dari selebgram Laura Anna.

Laura Anna meninggal dunia di tengah perjuangannya mendapatkan keadilan.

Kabar tersebut dibagikan enterpreneur sekaligus produser musik Aan Story yang diketahui cukup dekat dengan Laura Anna.

"Innalillahi wainailaihirojiun. Turut berpulang ke rahmatullah adik dan juga sahabat kami Edelenye Laura Anna," tulis Aan seperti dikutip Kompas.com dari akun Instagram-nya, Rabu (15/12/2021).

Dalam unggahan yang sama, Aan Story juga meminta doa kepada para followers-nya untuk Laura Anna.

"Teman-teman minta doanya dan semoga amal ibadah beliau diterima di sisiNya dan Husnul Khotimah, serta keluarga yang ditinggal diberikan kesabaran dan keikhlasan. Aamiin," tulisnya.

Sebelumnya, kondisi Laura Anna sudah lumpuh akibat kecelakaan mobil bersama mantan kekasihnya, Gaga Muhammad.

Saat ini Laura pun tengah memperjuangkan keadilan atas kejadian tersebut di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel