Vanessa Angel Belum Bisa Tepati Janji Untuknya, Denny Sumargo: Gua Izin Datang ke Rumah Kalian - Beranda Selebritis

Vanessa Angel Belum Bisa Tepati Janji Untuknya, Denny Sumargo: Gua Izin Datang ke Rumah Kalian

 Denny Sumargo melayat Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah di rumah barunya yang belum bisa menepati janjinya.

Denny Sumargo melayat Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah di rumah barunya yang belum bisa menepati janjinya. /Instagram Denny Sumargo

 Denny Sumargo menceritakan bahwa ada satu janji yang belum ditepati Vanessa Angel terhadapnya.

Dalam percakapan terakhirnya, Denny Sumargo menceritakan bahwa Vanessa Angel berencana untuk datang ke rumahnya.

Namun rencana tersebut urung terjadi karena kini Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah telah pergi untuk selamanya.

Dalam unggahan terbaru Denny Sumargo, ia membagikan tangkapan layar direct message dirinya dengan Vanessa Angel.

Vanessa Angel menanyakan apakah Denny Sumargo sudah pulang atau belum ke rumah.

"Oke nanti aku main ke rumah kalau sudah pulang," ucap Vanessa Angel dalam video Densu.

Namun menurut Denny Sumargo, janji Vanessa Angel tersebut urung terjadi hingga hari ini.

"Karena kalian gak jadi ke rumah, gua izin ke 'rumah' kalian," ucapnya.

Memakai baju serba putih dan topi hitam, Denny Sumargo mendatangi TPU Malaka, Ulujami, Tangerang.

Sembari memegang bunga duka, Denny Sumargo terus mengelap wajahnya untuk menghapus air matanya yang jatuh karena menangisi kepergian keduanya.

Secara perlahan, Densu memasuki halaman TPU dan mengahampiri pusara Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang masih basah.

Denny Sumargo nampak beberapa kali menepuk pusara Vanessa dan Bibi, sebagai tanda kehilangannya kepada sosok yang pernah diundangnya ke Podcast.

Denny Sumargo pernah mengundang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah ketika menjadi narasumber dalam YouTube 'Curhat Bang!'.

"Waktu itu ada seorang wanita yang gua belum pernah bertemu, namanya Vanessa Angel, beliau menghubungi gua karena ingin diundang ke channel Curhat Bang," ucap Denny Sumargo.

Sebelumnya Densu juga memberi kesaksian soal hidup keduanya.

"Intinya gw sedih, kenapa dunia begitu keras terhadap mereka, sedangkan mereka tidak merugikan orang-orang yang menghujat mereka," kata Denny Sumargo mengakhiri.

Ia pun mengutip hadist riwayat Muslim mengenai doa ampunan bagi kerabat yang sudah meninggal.

Ia berdoa agar Vanessa dan Bibi dihindarkan dari siksa kubur dan neraka.

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah baru saja dimakamkan hari ini, Jumat, 5 November 2021 di TPU Malaka Ulujami.***

Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel