Inalillahi, Gagal Jantung, Artis Hanna Kirana Meninggal Dunia, Citra Kirana Dikabarkan Berita Duka

Inalillahi, wanita bernama Hana Kirana meninggal dunia karena gagal jantung, namun artis Citra Kirana yang dikabarkan berita duka cita.
Berita duka soal artis cantik Citra Kirana diunggah oleh akun Facebook Vua Nguyen.
Postingan tersebut menyatakan artis Citra Kirana meninggal dunia. Bersama dengan postingan tersebut, disertakan tautan ke laman memory-rakyat[dot]blogspot[dot]com.
Hasil penelusuran, klaim postingan soal berita duka artis Citra Kirana
dalam tautan itu tidak benar.
Artis Citra Kirana diketahui masih aktif melakukan kegiatannya.
Bahkan Citra Kirana aktif memposting kegiatannya di akun Instagramnya (@citraciki).
Pada postingan terakhir, 3 November 2021, Citra Kirana memposting foto bersama suaminya.
“Hari ini motoran sama papa rezky ke kintamani..trus makan di @ellagobali baguuss bgt tempatnyaaa,” tulis Citra di postingan tersebut
Ditelusuri lebih lanjut, isi artikel merupakan saduran artikel berjudul “Hanna Kirana Meninggal Dunia karena Gagal Jantung”.
Hanna Kirana, pemain dalam sinetron "Suara Hati Istri" meninggal dunia pada 2 November 2021 baru lalu, Artis remaja itu mengalami gagal jantung di usia masih remaja, 18 tahun.
Dalam artikel aslinya, tidak ada pembahasan mengenai Citra Kirana, melainkan membahas mengenai meninggalnya artis Hanna Kirana.
Lalu, foto yang digunakan dalam artikel di memory-rakyat[dot]blogspot[dot]com mengambil foto kolase Citra Kirana dirawat di rumah sakit karena sakit demam.
Foto kolase tersebut berasal dari Instagram suami Citra Kirana, Rezky Aditya (@thereal_rezkyadhitya) dan cuplikan dari video berjudul “CITRA DI RAWAT DI RS!! DEMAM TINGGI BGT…ATHAR SAMA SIAPA??” di kanal Youtube Ciky Citra Rezky yang tayang pada 19 September 2020.
Kesimpulannya, konten dari akun Facebook Vua Nguyen masuk ke kategori menyesatkan.***