Gala Sky Tiba di Jakarta, Sahabat Vanessa Angel Ungkap Kondisi Terkini Anak Bibi Ardiansyah - Beranda Selebritis

Gala Sky Tiba di Jakarta, Sahabat Vanessa Angel Ungkap Kondisi Terkini Anak Bibi Ardiansyah


adik ipar Vanessa Angel, Fujianti Utami Putri dan Fadli Faisol




 Putra semata wayang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky Ardiansyah telah tiba di kediamannya, di Jakarta.

Gala Sky diketahui diantarkan oleh sahabat Vanessa Angel, Tom Liwafa dari Surabaya ke Jakarta, Senin 8 November 2021.

Tom Liwafa pun menerangkan kondisi Gala Sky sesaat tiba di rumahnya.

"Sepulang tadi di rumah, (Gala Sky) sudah bisa tertawa. Bisa berinteraksi, layaknya anak-anak," kata Tom Liwafa, dikutip dari Youtube Star Story, pada Senin 8 Oktober 2021.

"Gala keadaannya cukup baik. Dan perkembanganya pun sangat cepat. Hari ini mata Gala sudah terbuka," katanya menerangkan.

Selain itu, Tom Liwafa menjelaskan selain datang untuk melayat sahabatnya tetapi untuk mengantarkan anak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Tom Liwafa menegaskan kondisi Gala Sky sangat sehat dan ceria.

Di sisi lain, ayah mendiang Vanessa Angel menyebut sang cucu baru saja selesai menjalani operasi di pelipis matanya.

Dalam operasi tersebut, anak Vanessa Angel harus menerima tiga jahitan sekaligus.

"Setelah operasi di pelipisnya, itu tiga jahitan," ucap ayah Vanessa Angel seperti dikutip dari kanal YouTube Hitz Infotainment.***

Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel