Ayah Rizky Billar Peringati Lesti Kejora Jangan Buat Keluarga Besar Susah: Nanti Kita yang Susah
Ayah Rizky Billar, Daniel Eddy memberikan peringatan pada Lesti Kejora untuk tidak membuat susah keluarga besar. Pasalnya menginjak kehamilan yang besar, Lesti Kejora masih disibukan dengan aktivitas dan pekerjaan yang banyak.
Alhasil, sang mertua mengkhawatirkan kondisi kehamilan Lesti Kejora. Sebab, Daniel Eddy menuturkan, baik Rizky Billar maupun Lesti Kejora adalah anak kesayangan dua keluarga.
Jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, keluarga Lesti Kejora dan Rizky Billar pastinya akan merasa sedih. “Jangan terlalu capek. Terutama kalau capek kita nanti sakit kan kita juga susah. Semua susah,” katanya dikutip dari Youtube Cobaz TV pada Jumat, 29 Oktober 2021.
Sebelumnya, Lesti Kejora dan Rizky Billar sempat berseteru saat melakukan babymoon di Turki.
Lesti Kejora malah kedapatan menangis histeris. Hal itu sampai membuat Rizky Billar bingung dan mengkhawatirkan janin Lesti Kejora.
Lesti Kejora rupanya khawatir jika Rizky Billar tidak mandi, penampilan suaminya akan menjadi sorotan.
“Cuci muka dulu ih cepetan. Orang lain nanti bilang kumel, gak diurusin katanya. Cepet, malu itu sama orang. Udah ditungguin,” ucap lesti kejora lagi