Nasib Pilu Imel Putri Cahyati, Kini Berjuang Melawan Penyakit Mematikan hingga Kehilangan Teman - Beranda Selebritis

Nasib Pilu Imel Putri Cahyati, Kini Berjuang Melawan Penyakit Mematikan hingga Kehilangan Teman

 


Baru-baru ini bintang sinetron kolosal Imel Putri Cahyati mengurai curhat pilu.

Seperti diketahui, kini mantan istri Sirajuddin Mahmud tengah berjuang melawan kanker.
Bahkan ia harus menjalani pengobatan kemoterapi.

Terbaru ibu Aqila Ramdhani mengatakan jika ia sudah menjalani kemoterapi yang ke-6.

Hal ini disampaikannya melalui Instagram pribadinya @imelpc.

"Alhamdulillah 9 September 2021 , hari ini aku kemo yg ke -6," tulis wanita berusia 32 tahun dikutip Tribunsolo.com dari Instagramnya, Selasa (14/9/2021).

Lebih lanjut, ia juga membagikan kabar duka karena harus kehilangan sosok berharga di dalam hidupnya.
Rupanya sahabat Imel Putri Cahyati yang sama-sama tengah berjuang melawan sakit meninggal dunia.

"Kemarin aku kehilangan sahabat sholeha ku yg sama-sama berjuang melawan sakit..

kami saling menguatkan, saling mendo’akan dan janjian akan ketemu dalam keadaan sehat karena udah 2 tahunan lebih nggak ketemu..

Kalau mba @handa_royyan masih ada pasti hari ini lagi sharing gimana keadaan setelah kemo, bisa makan ga ? Dll..

Sekarang mba @handa_royyan udah nggak sakit, udah bahagia karena InsyAllah Husnul Khatimah

Sekarang bisa liatin aku dari sana kalau aku bisa kuat InsyAllah bisa sehat kembali," sambungnya.

Sementara itu, Imel Putri Cahyati menceritakan sosok sang sahabat di matanya.

"Dari pertama aku kenal 2015an orang humble dan selalu senyum..

Meskipun lama ga ketemu tp InsyAllah persahabatan dengan temen2 Sholeha ku di balikpapan Till Jannah

InsyAllah kita panjang umur , sehat & lancar rezeki bisa kumpul & ketawa-ketawa dalam keadaan sehat AMIIN YRA.." pungkasnya.

Rambut Botak hingga Berat Badan Naik Drastis

Setelah menjalani pengobatan kemoterapi Imel Putri Cahyati memberikan kabar terbaru.

Ibu satu anak ini mengaku mengalami kerontokan hingga menyebabkan kebotakan.

Tak hanya itu, kini berat badannya juga naik secara drastis.

Hal ini disampaikannya melalui akun Instagram pribadinya @imelpc.

"Masih berjuang melawan kemo

Botak

BB naik drastis," tulis ibu Aqila Ramdhani dikutip Tribunsolo.com dari Instagramnya, Senin (30/8/2021).

Meski sedang berjuang melawan penyakit dan mengalami beberapa efek samping akibat kemoterapi, Imel tak mau merasa terpuruk dan memilih tetap semangat.

Bahkan, ia masih aktif bekerja meski tengah sakit.

"Masih semangat kerja," sambungnya.

Sementara itu, dalam video yang di unggahnya, Imel tampak cantik dengan mengenakan pakaian berwarna ungu muda dengan motif bunga-bunga.

Unggahan wanita kelahiran Neglasari ini sontak banjir komentar sejumlah artis dan warganet.

Tak sedikit warganet yang memberikan dukungan pada Imel.


"Si wanita kuat yang selalu senyum terus," tulis Kristina

"Semangat teteh semoga Allah swt. Menggantikan sakitnya teteh dengan kebahagiaan Aamiin," @rikamalia05

"Cantikan gemuk teh," @endahyounita

Pada Juni 2021 lalu, Imel sempat membagikan potretnya yang tengah berjuang melawan kanker.

Ia tampak terbaring dan berusaha ceria.

"Alhamdulillah kemarin banyak sekali yg aku syukuri," tulis ibu satu anak ini.

Imel merasa bersyukur karena hasil labnya cukup memuaskan.

"Hasil lab ku bagus sehingga bisa menjalani kemo yang pertama, semoga seterusnya baik jadi bisa menjalani kemo selanjutnya," ungkapnya.


Selain itu, ia juga mebeberkan efek samping menjalani kemo.

"Setelah kemo kemarin Alhamdulillah hari ini ada mual sedikit tapi so far semua baik-baik aja," paparnya.

Terkakhir, Imel mengucapkan terima kasih karena banyak yang memberikan doa dan dukungan untuknya.

"Terimakasih buat temen-teman yang udah mendoakan, mensupport, maaf nggak bisa balas satu-satu," pungkasnya.

Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel