Kekasih Ungkap Alasan Coki Pardede Tak Dekat dengan Tretan Muslim - Beranda Selebritis

Kekasih Ungkap Alasan Coki Pardede Tak Dekat dengan Tretan Muslim

 



Kekasih Ungkap Alasan Coki Pardede Tak Terlalu Dekat dengan Tretan Muslim (Foto: Instagram/@tretanmuslim)


Coki Pardede tengah menjalani rehabilitasi di RSKO usai tertangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba pada awal September lalu. Tretan Muslim sebagai rekan Coki mengaku kecewa karena sebelumnya telah memberikan kesempatan kepada dirinya untuk segera berhenti.

Dalam podcast Deddy Corbuzier, Tretan Muslim mengaku tidak begitu dekat dengan Coki Pardede dalam keseharian. Hal tersebut dibenarkan Firsa Sabila yang mengaku sebagai kekasih Coki Pardede.

Sebagai rekan kerja, Coki Pardede ternyata memang memilih untuk tidak dekat dengan Tretan Muslim dalam keseharian. Hal itu dikarenakan, Coki tidak mau hubungan mereka berubah apabila tidak memberikan jarak.

"Alasannya Coki sih simple. 'Ya kan gue sama loe udah jadi partner, gue ama Muslim udah jadi partner kerja tiap hari syuting, harus bikin materi segala macam. Ntar takutnya jadi ada kesenggangan kalo terlalu dekat apa gimana," terang Firsa Sabila di kanal YouTube Volix Media pada Rabu (15/9).

Baskara Rizqullah alias Basboi yang menjadi host pun sependapat dengan hal tersebut. Dengan menjaga jarak, chemistry antara Coki Pardede dan Tretan Muslim terbukti lebih terjaga hingga bertahun-tahun lamanya. Selain itu, Coki Pardedde memang dikenal sebagai pribadi yang introvert.

"Menurut gue kalau terlalu sering ketemu sama orang, jadinya awalnya bosan lama-lama berantem," kata Basboi. "Jadi sensi, jadi nggak profesional atau bahkan jadi bosen juga. (Kemistri) Mati," timpal Firsa Sabila.

"Kalo menurut Bang Muslim dan penilaian gua juga karena dia introvert juga salah satunya. Dia sangat menjaga privasinya," beber Firsa.

Lebih lanjut, Firsa Sabila memastikan apabila Coki Pardede akan mendapat perhatian lebih dari pihak manajemen dan keluarga. Coki dipastikan akan menjalani rehabilitasi sampai benar-benar sembuh dari ketergantungan



Related Posts

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel