Kelakuan Dimas Ahmad Tuai Hujatan, Efek Artis Binaan Raffi Ahmad dan Nagita Itu Pakai Masker Ini
Biasa dipuji setelah direkrut Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menjadi artis binaannya, Dimas Ahmad mendadak menuai hujatan.
Rupanya, kelakuan pria bernama asli Dimas Ramadhan memakai masker jadi penyebabnya.
Masker Dimas Ahmad itu bergambar mata satu yang identik dengan Dajjal.
Diketahui, nama Dimas Ahmad mulai dikenal gara-gara mirip Raffi Ahmad.
Gara-gara kemiripannya, Dimas sempat viral di media sosial usai diunggah oleh pembeli.
Bahkan, Dimas Ahmad juga langsung diundang ke rumah Raffi Ahmad oleh sang artis.
Saat bertemu dengan Raffi Ahmad, Dimas Ahmad ditawari untuk melanjutkan kuliah hingga menjadi artis.
Sejak saat itu, kehidupan Dimas Ahmad berubah dan semakin terkenal usai mengikuti jejak Raffi Ahmad.
Dimas Ahmad bahkan berada di bawah manajemen Raffi Ahmad untuk mengatur pekerjaannya di dunia hiburan.
Namun, baru-baru ini Dimas Ahmad mendadak ramai mendapat hujatan netizen karena unggahannya.
Dikutip dari Instagram @dimas_baam pada Jumat, 13 Agustus 2021, Dimas Ahmad mengunggah foto dirinya.
Foto yang diunggah Dimas Ahmad ada dua dengan pakaian dan tempat yang sama.
“Prokes ketat, biar virus nggak masuk dari pintu manapun, tapi kalau pintu jodoh sih ke buka terus,” kata Dimas Ahmad pada unggahannya.
Hal yang menjadi perdebatan netizen yaitu Dimas Ahmad memakai penutup mata yang bergambar mata satu.
Netizen menyebut jika penutup mata Dimas Ahmad mirip dengan logo illuminati.
“Bagian dari illuminati kah,” kata akun @ahdiath_astin.
“Aduh jauhilah konten yang begituan Dim, itu melambangkan mata satu,” ucap akun @geniallofficial.
“Serem ih maskernya mata satu kayak dajjal,” ujar @ub_bbqdansuki.
“Sudah mulai banyak gaya ini bocah, pantes gue biasa saja respeknya dari awal kemunculan dia,” tutur akun @ichi_zero2017.
Mendapat hujatan netizen karena memakai penutup mata yang disebut mirip dengan logo illuminati Dimas Ahmad tak berkomentar apapun.
Malah, dia kembali memposting foto serupa dengan seolah memberi penjelasan dengan caption singkat.
"Ryoiki Tenkai," tulisnya.
Lantas apa itu Ryoiki Tenkai. Mengutip situs satu anime, Jujutsu Kaisen menjelaskan kepada kita berbagai macam energi terkutuk dan teknik terkutuk dalam mengalahkan lawan.
Salah satu bentuk perwujudan kekuatan itu adalah Ryoiki Tenkai atau bisa disebut dengan Perluasan Domain.
Ryoiki Tenkai dalam Jujutsu Kaisen adalah sebuah lingkungan yang dibangun dengan energi terkutuk dan diwujudkan dengan energi terkutuk.
Maka dari itu disebut dengan Perluasan Domain.
Saat kekuatan ini diaktifkan, bola energi meluas dengan cepat dan menelan pengguna dan lawannya.
Mereka terjebak dan domain sendiri hampir tak bisa dihancurkan dari dalam, namun jika dari luar maka relatif mudah.
Saat berada di dalam Domain, kekuatan sang pengguna bertambah dan bisa menggunakan teknik terkutuk lain.
Namun sang musuh masih dapat memblok serangan yang dilancarkan pengguna.
Jika Ryoiki Tenkai tak diberi teknik terkutuk, maka fungsinya akan melemah.
Kita bisa melihat pertarungan Gojou melawan Jougo di Episode 7 Anime.
Baim Wong Sentil Dimas Ahmad
Sejak videonya viral beberapa waktu lalu, Dimas Ahmad mampu mengenal sosok Raffi Ahmad hingga mulai dikenal publik.
Pertemuan dengan Raffi Ahmad lah yang menjadikan kehidupan Dimas Ahmad terjamin.
Bagaimana tidak, Dimas Ahmad langsung dibanjiri tawaran pekerjaan syuting dan iklan.
Sehingga, sosoknya kerap terlihat di layar kaca pertelevisian tanah air.
Namun akhir-akhir ini, sosok Dimas Ahmad jarang terlihat.
Diketahui sebelumnya, ia sedang disibukkan syuting untuk sebuah web series dan kini sudah selesai.
Beberapa waktu lalu, Baim Wong memberikan komentar tentang perubahan Dimas semenjak semakin terkenal.
Hal itu diketahui dari tayangan video YouTube Rans Entertainment yang diunggah pada Minggu 9 Mei 2021.
Awalnya, Baim Wong dan lainnya sedang berkumpul menikmati sate yang dibawakan langsung olehnya.
Dimas yang baru datang pada saat itu langsung dipanggil dan disuruh mencicipi satenya.
Setelah mencicipi satenya, Dimas diajak bicara oleh Baim.
“Aneth? Pacaran?” tanya Baim dikutip dari YouTube Rans Entertainment tanggal 9 Mei 2021.
Kemudian, Dimas pun menjawab dengan polos bahwa belum berpacaran dengan Aneth.
Melihat perubahan pada Dimas Ahmad, Baim langsung memberikan komentarnya.
“Tapi gendut dia. Sudah kaya, belagu,” kata Baim.
Baim kembali menggoda Dimas dengan mengatakan bahwa dia sekarang menjadi sombong.
“Kan udah dibilangin, kalau udah kaya jangan belagu,” lanjutnya lagi.
“Belom, belom kaya. Masih kayaan Aa (Raffi),” jawab Dimas sedikit panik.
Meskipun berkomentar seperti itu, Baim melihat Dimas Ahmad adalah sosok yang baik.
(Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu)